Ayo Main Musik!

Apakah kamu suka bermain alat musik? Alat musik apa yang kamu miliki dan sukai ? Musik tak dapat dipisahkan dari kehidupan sehari-hari manusia terutama untuk anak-anak yang sangatlah menyenangkan. Tak hanya disekolah musik atau alat musik bisa jika jumpai dimanapun baik dirumah, mall, taman, tempat bermain ataupun dilapangan. Bermain alat musik merupakan salah satu aktivitas yang tak hanya bisa membangkitkan suasana hati dan menenangkan seseorang, ataupun menghibur diri, melainkan juga banyak bermanfaat seperti :

Mengurangi Stres dan Kecemasan
Salah satu manfaat bermain alat musik terhadap kesehatan mental yang penting diketahui adalah mengurangi rasa stres dan kecemasan pada diri dengan memainkan alat musik kita jadi lebih semangat dan ceria saat mendengar lantunan suara yang menenangkan hati.

Meningkatkan Kecerdasan Kognitif
Tahukah kamu bahwa manfaat bermain alat musik tidak hanya baik untuk emosimu, tetapi juga otak kita? Aktivitas bermain musik akan melibatkan banyak bagian penting di dalam jaringan otak, mulai dari memori, konsentrasi, hingga koordinasi tangan dan mata. Saat memainkan alat musik, otak akan bekerja untuk mengatur nada, tempo, dan ritme. Semua hal tersebut berperan penting dalam meningkatkan kecerdasan kognitif.

Meningkatkan Rasa Percaya Diri
Manfaat bermain alat musik selanjutnya adalah meningkatkan rasa percaya diri. Tidak ada yang lebih memuaskan daripada merasakan kemajuan dalam sesuatu yang kamu pelajari, termasuk bermain alat musik. Setiap kali kamu menguasai lagu baru atau teknik baru, rasa percaya dirimu akan meningkat. Proses belajar alat musik, dari pemula hingga mahir, memberimu kesempatan untuk mengatasi tantangan dan meraih prestasi.

Membentuk Keterampilan Sosial

Salah satu manfaat bermain alat musik lainnya adalah dapat memperluas jaringan sosial atau keterampilan sosial. Banyak orang yang bergabung dengan grup musik, band, atau orkestra di mana mereka dapat bermain musik bersama dan menjalin pertemanan baru. Dengan begitu, musik dapat menyatukan banyak orang dari berbagai latar belakang yang berbeda-beda sehingga menciptakan rasa kebersamaan.

Dengan banyaknya manfaat yang bisa dirasakan saat kita belajar dan bermain alat musik sehingga sangat disarankan untuk anak-anak bisa mengenal musik dan instrumennya sedini mungkin.

Leave a comment