Menggunting Kertas Berdasarkan Pola Garis

Kegiatan menggunting kertas dengan pola memiliki dampak yang baik untuk motorik halus anak. Karena anak harus menggunakan jari-jari mereka dengan presisi untuk menggerakkan gunting dan memotong garis dengan tepat. Ini membantu mengembangkan kekuatan dan koordinasi tangan mereka, yang diperlukan untuk tugas-tugas seperti menulis dan menggambar. Aktivitas menggunting kertas dengan pola garis juga dapat membantu anak dalam pengembangan keterampilan awal yang terkait dengan literasi. Termasuk pengembangan persepsi visual (mengenali bentuk dan pola), yang merupakan komponen penting dalam kemampuan membaca dan menulis. Anak-anak akan belajar mengenali bentuk dan pola dalam aktivitas ini, yang dapat mendukung perkembangan literasi mereka.

Berikut alat dan bahan yang diperlukan untuk melakukan kegiatan ini:

  1. Kertas yang sudah diprint dengan pola garis melengkung, zig-zag, gelombang, lurus, dan lainnya.
  2. Gunting

Cara kegiatan:

  1. Ajarkan anak cara menggunting mengikuti pola dengan hati-hati dan selalu dampingi anak agar jari anak tidak tergunting.

Leave a comment