Kegiatan inserting card adalah permainan yang sangat menyenangkan dan sederhana. Selain itu, permainan ini sangat mudah dibuat dan peralatannya dapat ditemukan di rumah.
Peralatan yang digunakan:
- Kardus (diberi lubang dengan ukuran berbeda pada sisi depan)
- Kardus yang dipotong kotak-kotak dengan ukuran berbeda
Cara bermain:
- Letakkanlah kartu dan kotak kardus berjauhan (2-3 meter).
- Mintalah anak memasukkan kartu kedalam lubang sesuai ukuran kartu.
Manfaat permainan:
- melatih koordinasi mata dan tangan anak,
- melatih fokus anak,
- melatih ketangkasan anak. **

Leave a comment